Tuesday, September 16, 2014

Tentang KVM

KVM switch adalah alat elektroniknya yang dimana mengizinkan sebuah papan keyboard, mouse dan monitor untuk mengontrol beberapa komputer sekaligus.
Alat ini biasanya banyak digunakan untuk server yang menggunakan komputer banyak tapi pengontrolnya cuma satu karna apa mereka tidak ingin ribet kalo satu komputer harus masing" pengontrolnya atau monitornya jadi kurang efisien. nah disitu lah gunanya sebuah KVM switch dan kami menawarkan beberapa kvm switch dari yang hanya 2port sampai yang 64port sekaligus.



KVM Switch pada awalnya merupakan perangkat yang pasif yang beroperasi dengan menggunakan sakelar banyak kutub, dan banyak perangkat KVM yang murah yang tersedia di pasaran masih menggunakan teknologi ini. KVM jenis ini dinamakan dengan Passive KVM Switch. KVM pasif umumnya memiliki knob yang dapat diputar untuk memilih komputer yang terhubung. Umumnya perangkat seperti ini mendukung dua hingga empat buah komputer, bahkan ada sebuah perangkat yang mampu mendukung 12 mesin sekaligus. Desain KVM modern sudah tidak menggunakan prinsip ini lagi, tetapi telah menggunakan sistem elektronik aktif, ketimbang menggunakan desain yang kuno. KVM jenis elektrik ini disebut juga dengan Active KVM Switch. Sebuah KVM aktif secara potensial dapat mendukung, secara teoritis, hingga 8000 komputer di dalam sebuah tulang punggung sistem.
KVM switch pasif memiliki keterbatasan, yakni pada komputer yang tidak sedang dipilih oleh KVM switch tidak melihat adanya keyboard atau mouse yang terhubung terhadap dirinya. Pada saat operasi normal, hal ini bukanlah sebuah masalah yang besar, akan tetapi menjadi masalah saat melakukan proses booting, yang cenderung akan melakukan pendeteksian keyboard dan mouse. Ketika BIOS tidak mendeteksi adanya mouse dan keyboard yang tidak dihubungkan ke dalam colokannya, maka BIOS pun akan menghentikan proses booting hingga keyboard dan mouse dihubungkan (beberapa BIOS memang memiliki konfigurasi untuk mengabaikan hal ini). Sehingga, KVM switch pasif tidak cocok untuk mengontrol mesin yang dapat melakukan reboot otomatis seperti halnya setelah listrik kembali nyala setelah sebelumnya turun. Sebagian besar perangkat KVM elektronik telah menyediakan emulasi periferal, dengan mengirimkan sinyal kepada komputer yang tidak sedang dipilih untuk mensimulasikan keyboard, mouse, dan monitor, agar seolah-olah ketiga perangkat tersebut terkoneksi secara langsung. Fitur seperti ini sering digunakan untuk mengontrol mesin yang mungkin mengalami reboot di dalam operasi yang tidak dipantau (unattended), seperti halnya pada saat instalasi sistem operasi. Layanan emulasi yang telah tersedia di dalam perangkat keras ini (bersifat embedded) juga menyediakan dukungan secara kontinu kepada komputer untuk beberapa komputer yang membutuhkan komunikasi kepada periferal secara konstan dan kemudian running well.

Saat kita membeli KVM, kita harus menentukan berapa jumlah PC yang akan kita kendalikan. KVM dengan jumlah port sedikit biasanya lebih mudah di pergunakan karna tidak perlu menambah kan software lagi. Untuk Kvm tingkat tinggi biasanya dipasangkan di server dengan kapasitas sekitar 1U atau 2U. KVM ini juga dapat menggunakan ip jaringan yang berguna untuk mengatur, mematikan dan menghidupkan sebuah komputer yang sedang di pantau.
seorang pengguna KVM dapat menggunakan kvm tersebut dengan cara menghubungkan keyboard,monitor dan mouse ke alat kvm dengan menggunakan sebuah kabel khusus tetapi kebanyakan orang menggunakan kabel VGA atau USB untuk instalasinya dari kvm ke komputer tersebut.
ya banyak keuntungan lainnya yang bisa di dapat dari sebuah alat KVM tersebut banyak alat-alat yang berhubungan dengan KVM..

Nah tinnggal dari kebutuhan anda itu seperti apa??
Kalo untuk KVM tersebut intinya untuk memperbanyak CPU/komputer dengan menggunakan satu monitor satu mouse satu keyboard.

Kalo anda ingin memperbanyak monitor tapi satu CPU/komputer anda bisa menggunakan video splitter..
Video splitter itu adalah salah satu alat elektronik yang dapat menjadikan beberapa monitor menampilkan gambar yang sama sesuai yang kita ingin tampilkan di layar/monitor yang lainnya.



video splitter itu banyak jenis dan modelnya ada yang 2port sampai yang 8port tergantung kebutuhan anda juga mau menampilkan berapa monitor sekaligus??
masih banyak alat-alat elektronik lain yang mungkin bisa membantu anda atau mungkin yang selema ini anda cari silahkan anda cek di web kami di www.itsmartindo.co.id disana tersedia bermacam-macam alat-alat dari video splitter,KVM switch sampai alat-alat untuk di Data Center.
Semoga web kami bisa membantu semua kebutuhan anda..
Terimakasih


ITsmartindo

0 comments:

Post a Comment